Tips Merawat Sepatu Futsal

Tips Merawat Sepatu Futsal - Hallo sahabat Enter, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Tips Merawat Sepatu Futsal, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel tips, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Tips Merawat Sepatu Futsal
link : Tips Merawat Sepatu Futsal

Baca juga


Tips Merawat Sepatu Futsal

 

Dalam merawat sepatu Futsal ada beberap hal yang perlu diperhatikan, diantaranya adalah cara membersihkan, cara menjemur dan bagaimana cara menyimpannya. Satu yang perlu diingat bahwa sepatu futsal jangan dicuci secara langsung.

Terdapat beberapa bagian penting pada sepatu futsal yang harus dibersihkan yaitu: Outsole (Bagian bawah sepatu atau tapak sepatu biasanya terbuat dari karet), Midsole (Bagian Tengah, antara atas dan bawah biasanya terbuat dari eva), Upper (Bagian atas sepatu biasanya terbuat dari kulit), Lace (Tali Sepatu), Insole (Bagian dalam sepatu yang diinjak).

Perlu diperhatikan bahwa dalam membersihkan, gunakanlah alat yang berbeda pada tiap-tiap bagaian, Berikut ini Cara membersihkan bagian-bagian pada sepatu futsal:

1. Bagian outsole (Bagian bawah sepatu atau tapak sepatu biasanya terbuat dari karet)

Karena letaknya berada pada bagian bawah sepatu maka bagian ini paling mudah terkena kotoran, Tetapi walaupun begitu janganlah terlalu sering membersihkan bagian ini karena beresiko membuat rusak permukaannya. Untuk membersihkannya, biasanya bagian tersebut dibersihkan dalam jangka waktu seminggu atau bahkan satu bulan tergantung pada intensitas pemakaian sepatu. Sekotor apapun bagian outsole, janganlah memasukkan sepatu futsal ke dalam air karena dapat merusak sepatu.

Bersihkan bagian ini dengan menggunakan sikat atau tusuk gigi pada air yang mengalir.

2. Bagian midsole (Bagian Tengah, antara atas dan bawah biasanya terbuat dari eva)

Gunakan sikat yang berbeda untuk membersihkan midsole dan outsole. Apabila kita tidak mempunyai sikat lagi, boleh menggunakan sikat yang sama dengan catatan sikatnya dibersihkan dulu. Caranya cukup basahkan sikat dan gosok dengan lembut dari bagian yang paling bersih dulu kemudian bagian yang paling kotor. Untuk noda yang membandel gunakan cairan pembersih tetapi jangan sampai cairan ini mengalir ke bagian upper.

3. Bagian upper (Bagian atas sepatu biasanya terbuat dari kulit)
  1. Bersihkan menggunakan sikat yang paling lembut.
  2. Bila terdapat noda yang sulit dibersihkan, cobalah dengan mengoleskan pasta gigi/odol pada bagian tersebut lalu diamkan selama 5menit, setelah itu baru dibersihkan dengan sikat, ulangi beberapa kali sampai noda menghilang. usahakan tidak ada sisa pasta gigi pada sepatu.
  3. Keringkan dengan kanebo/chamois.

4. Lace (Tali Sepatu)

Untuk membersihkan bagian ini mudah sekali, yakni hanya dengan mencopot tali sepatu lalu direndam dengan pembersih/deterjen, diamkan selama 10menit lalu dikucek dan dibilas.

5. Insole (Bagian dalam sepatu yang diinjak)

Bila insole dapat dilepas, lepaslah lalu bersihkan dengan sikat lembut atau spon kasar yang telah diberi sabun cuci. setelah itu keringkan dengan kanebo. Apabila bagian ini sulit dilepas maka biarkan di tempatnya lalu bersikan.

Perhatian:

  • Hindari mengguyur air pada keseluruhan sepatu.
  • Janganlah merendam sepatu dalam air.
  • Janganlah menjemur sepatu pada sinar matahari secara langsung.
  • Rajin-rajinlah membersihkan sepatu setelah dipakai.
  • BIla sepatu terbuat dari kulit asli maka oleskan minyak pada bagian upper usai dibersihkan.
  • Simpanlah sepatu yang terbuat dari kulit asli di tempat yang kering agar tidak mudah ditumbuhi jamur.
  • Sepatu futsal tidak diperbolehkan dimasukkan ke dalam air. Oleh sebab itu, jika menggunakan media sikat dan air, maka sikatnya yang harus dibasahi, bukan sepatunya. Ketika mengeringkannya pun juga tidak diperbolehkan dijemur, melainkan diangin-anginkan.


Demikianlah Artikel Tips Merawat Sepatu Futsal

Sekianlah artikel Tips Merawat Sepatu Futsal kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Tips Merawat Sepatu Futsal dengan alamat link https://tips-tipspintar64.blogspot.com/2016/09/tips-merawat-sepatu-futsal.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Merawat Sepatu Futsal"

Post a Comment